Ombudmasn Lampung Berikan Pelatihan Kepada Masyarakat Kota Metro

METRO, katalampung.com- Ombudsman Lampung terus gencar memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya pelayanan publik. Setelah beberapa waktu lalu Ombudsman Lampung memfasilitasi pembentukan posko pengaduan masyarakat di Padang Cermin dan Tataan, kini giliran Kota Metro.

Ombudmasn Lampung Berikan Pelatihan Kepada Masyarakat Kota Metro
Foto: Hardian Ruswan bersama masyarakat Metro

Bertempat di Auditorium Hotel Sekuntum Kota Metro, kemarin (05/10/2017) ombudsman kembali melakukan transfer of knowledge kepada masyarakat. Pelatihan dilaksanakan sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB. Diketahui bahwa jumlah peserta yang hadir seluruhnya berjumlah 30 orang dengan latar belakang yang beragam.

“Pelatihan ini hanya dilaksanakan satu hari dari pagi jam 8 sampai jam 4 sore yang terbagi menjadi beberapa sesi. Peserta yang hadir berdasarkan undangan dari Ombudsman Lampung. Ada dari kelompok mahasiswa, ormas, dan masyarakat umum”, kata Hardian Ruswan kepada tim katalampung.com

Dalam pelatihan kali ini, Ombudsman Lampung mengangkat Tema “Sahabat Ombudman Bergerak Mengawal Pelayanan Publik Berkualitas”. Hardian berharap dengan memberikan pelatihan kepada masyarakat, kesadaran masyarakat terhadap pelayanan bulik akan muncul.

“Dengan pelatihan ini kami harapannya akan muncul pemahaman dan kesadaran masyarakat untuk berpartisipasi dalam pengawasan public akan,” Tutup Cobum sapaan akrabnya. (gsi)
Diberdayakan oleh Blogger.