Koordinasi Pemerintah Pusat dan Daerah Menjadi Kata Kunci Penting Dalam Pembangunan

KATALAMPUNG.COM -  Koordinasi Pemerintah Pusat dan Daerah menjadi kata kunci yang penting dalam pelaksanaan pembangunan suatu daerah. Hal itu disampaikan Ridho Ficardo saat menjawab pertanyaan moderator pada Debat Publik Kedua Pilgub Lampung 2018 di Hotel Novotel Lampung, Sabtu (28/4).


Koordinasi Pemerintah Pusat dan Daerah Menjadi Kata Kunci Penting Dalam Pembangunan


“Ini sudah kami laksanakan dalam kepemimpinan Ridho-Bachtiar,” jawab Ridho yang disambut tepuk tangan meriah para hadirin.

Sebelumnya moderator Budi Santoso mengatakan, Lampung memiliki potensi pengembangan Kawasan Industri Maritim, seperti Proyek Strategis Nasional (PSN) Kawasan Industri Maritim Tanggamus. Dalam pengelolaan industri maritim melibatkan instansi.

“Sering kali dalam melibatkan instansi kendalanya adalah tidak berjalan koordinasi yang efektif. Terobosan apa yang akan anda lakukan di bidang koordinasi untuk kelancaran pengelolaan industri maritim tersebut?,” tanya Moderator.

Menjawab pertanyaan tersebut, Calon Gubernur Lampung Nomor Urut Satu ini menjawab dengan lugas. Dirinya mengatakan sudah pernah melakukan diskusi dengan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu perihal industri pertahanan.

“Saya berdiskusi dengan Bapak Menteri Pertahanan mengenai Kawasan Industri Maritim termasuk PT. PAL. Itu tidak bisa membangun tanpa adanya FS, DED, dan laporan situasi strategis daerah seperti apa. Mudah-mudahan ke depan ini bisa kita wujudkan pengembangan Kawasan Maritim Tanggamus sebagai bagian Kawasan Industri Strategis Nasional yang akan membuka Insyaallah puluhan ribu tenaga kerja,” jelas Ridho.

Menurutnya, dengan dibangunnya Kawasan Industri Maritim Tanggamus akan memberikan peningkatan pendapatan perkapita Provinsi Lampung. Pembangunan ini juga akan memberikan keuntungan bagi masyarakat Lampung khususnya di Tanggamus.

“Lampung akan memiliki peningkatan, yang hari ini daya saing Provinsi Lampung meningkat dengan pesat dengan menjadi peringkat 11 di Indonesia dalam 3 tahun. Ketika Kawasan Industri Strategis atau Kawasan Maritim Tanggamus dibangun, insyaallah ke depannya Lampung akan lebih bagus lagi,” ujar Ridho.(TIM/KL)
Diberdayakan oleh Blogger.