Puskesmas Rejosari Miliki Poli Gigi Dengan Alat Terbaru

KATALAMPUNG.COM - Sebagai salah satu pusat kesehatan masyarakat yang berada di Kecamatan Pringsewu, UPT Puskesmas Rejosari bertekad menjadi salah satu pusat layanan kesehatan terbaik di Bumi Jejama Secancanan.


Puskesmas Rejosari Miliki Poli Gigi Dengan Alat Terbaru


Menurut Kepala UPT Puskesmas Rejosari Yohanes, seusai menerima kunjungan  kerja Wabup Pringsewu, Rabu (2/1), puskesmas yang dipimpinnya memiliki keunggulan yakni tersedianya fasilitas poli gigi dengan peralatan yang terbaru.

Selain itu, puskesmas dengan waktu operasional Senin hingga Sabtu dari pukul 07.30-14.30 WIB, yang memiliki wilayah layanan meliputi Pekon Rejosari, Pekon Podosari, Pekon Podomoro, Pekon Bumiarum, Pekon Bumiayu, Kelurahan Pringsewu Barat dan Kelurahan Pringsewu Utara ini dilengkapi sejumlah fasilitas atau layanan lainnya seperti Poli Umum, KIA/KB, MTBS, Imunisasi, laboratorium, konsultasi dan ruang tindakan.

Visi yang ingin diwujudkan oleh UPT Puskesmas Rejosari dengan motto 'Kesehatan anda tujuan kami', kata Yohanes, adalah "Menjadi Puskesmas yang mampu memberikan pelayanan kesehatan dasar bermutu, berkualitas, merata dan berkeadilan". 

Dengan misi memberikan pelayanan kesehatan dasar yang prima dan berkualitas, pemerataan upaya pelayanan kesehatan, meningkatkan profesionalitas SDM yang berakhlak mulia, serta mengembangkan sistem keuangan, informasi dan pemasaran UPT Puskesmas Rejosari. 

"Selain melayani pasien umum, Puskesmas Rejosari melayani pasien BPJS," katanya.(*/Nga)
Diberdayakan oleh Blogger.