Puluhan Dubes Tinjau Sentra Tapis Lugusari dan Waduk Way Sekampung

KATALAMPUNG.COM – Sentra Industri Kain Tapis Pringsewu di Pekon Lugusari, Kecamatan Pagelaran mendapat kunjungan para duta besar.

Puluhan Dubes Tinjau Sentra Tapis Lugusari dan Waduk Way Sekampung

Didampingi Bupati dan Wabup Pringsewu, beserta para asisten dan staf ahli bupati dan kepala OPD, serta kepala instansi vertikal di Kabupaten Pringsewu, rombongan para duta besar yang terdiri dari Duta Besar Peru Mr.Julio Cardenas, Duta Besar Armenia Ms.Dziunik Aghajanian, Duta Besar Yordania Mr.Abdallah Suliman Abdallah Abu Romman, Duta Besar Bangladesh Mr.Azmal Kabir, Duta Besar Polandia Mrs.Beata Stoczynska, Duta Besar Maroko Mr.Ouadia Benabdellah, Duta Besar Afrika Selatan Mr.Hilton Fisher,  Duta Besar Rusia Ms.Lyudmila Vorobieva, Duta Besar Bahrain Mr.Mohamed Ghassan Mohamed Adhan Shaikho, kemudian CDA Kazakhstan Mr.Kairat Malayev, CDA Bulgaria Mrs.Alexandrina Guigova, CDA Afghanistan Mr.Zalmai Wafamal, serta CDA Yaman Mr.Mohamed Ali Saleh Al-Najar tiba di halaman Balai Pekon Lugusari, Sabtu (30/3), sekitar pukul 08.00 pagi waktu setempat, dan disambut oleh camat dan kepala pekon beserta masyarakat Lugusari.

Di lokasi tersebut, para duta besar, dan juga para mahasiswa asing yang sedang studi di Lampung, menyaksikan proses pembuatan kain tapis khas Pringsewu, sekaligus berkesempatan ikut mempraktikkan cara pembuatan kain tapis. Seusai menyaksikan proses pembuatan kain tapis, rombongan duta besar meninjau lokasi patung para duta besar terdahulu yang mengunjungi Kabupaten Pringsewu, sekaligus menyaksikan prosesi pembukaan selubung kain yang menutupi patung.

Sementara itu, selepas dari Pekon Lugusari, para duta besar negara-negara sahabat dan Bupati beserta Wakil Bupati Pringsewu dan jajaran Pemkab Pringsewu juga meninjau proyek strategis nasional kebanggaan masyarakat Pringsewu yakni Bendungan Way Sekampung di Pekon Bumi Ratu. Diterima oleh jajaran PT.PP dan PT.Waskita Karya di komplek perkantoran proyek pembangunan Bendungan Way Sekampung, rombongan pemkab dan para duta besar juga mengunjungi point view Bendungan Way Sekampung. Kegiatan yang dilaksanakan di lokasi ini diantaranya adalah melakukan penanaman pohon penghijauan dan melihat-lihat dari dekat kegiatan pembangunan mega proyek tersebut.

Bupati Pringsewu H.Sujadi di kesempatan tersebut menyampaikan bahwa pembangunan Bendungan Way Sekampung merupakan salah satu dari Proyek Strategis Nasional yang dibangun atas kebijakan Presiden RI Joko Widodo.

Selain berfungsi sebagai penyedia air baku, mengairi lahan pertanian, serta pembangkit listrik, keberadaan Bendungan Way Sekampung juga untuk kepentingan pariwisata.

Pemkab Pringsewu, kata bupati, mengharapkan negara-negara sahabat dapat juga melakukan investasi  di berbagai bidang di Kabupaten Pringsewu. “Untuk para investor, Pemerintah Kabupaten Pringsewu akan melayaninya dengan sebaik-baiknya, dengan mempermudah proses perizinan,” katanya. (*/ Nga)
Diberdayakan oleh Blogger.