6 Tips Memilih Mobil Pertama Bagi Gen Z Menurut Hankook Tire
KATALAMPUNG.COM - Memiliki mobil pertama adalah pencapaian penting bagi setiap orang termasuk Gen Z. Untuk itu Hankook Tire melalui rilisnya memberikan 6 (enam) Tips Memilih Mobil Pertama Bagi Gen Z.
Ilustrasi |
Menurut Hankook, Gen Z
adalah generasi yang saat ini sedang membangun karier dan aset berharga. Generasi
ini menjadi pasar potensial bagi industri otomotif karena jumlah populasi dan
daya beli yang terus meningkat.
“Gen Z memiliki preferensi
dalam memilih mobil yang mengedepankan inovasi, keberlanjutan, dan mampu
merepresentasikan identitas mereka,” tulis Hankook Tire, produsen ban global
asal Korea Selatan itu.
Berikut 6 Tips Memilih Mobil
Pertama bagi Gen Z:
1. Tentukan Anggaran yang
Sesuai
Sesuaikan pembelian mobil
dengan kemampuan finansial Anda, terutama jika Anda baru merintis karier. Jika
memilih skema kredit, pastikan cicilan tidak melebihi 30% dari total
penghasilan.
Dianjurkan untuk menyediakan
uang muka yang besar guna mengurangi cicilan jangka panjang dan bunga yang
tinggi. Selain harga mobil, perhatikan juga biaya lainnya seperti pajak
tahunan, biaya perawatan rutin, dan asuransi.
2. Pilih Mobil yang Sesuai
dengan Rutinitas dan Gaya Hidup
Untuk yang lebih sering
berkendara di dalam kota, mobil jenis hatchback atau city car
adalah pilihan ideal karena ukurannya yang kompak memudahkan parkir dan
manuver.
Jika Anda suka berpetualang
ke alam, SUV atau crossover dengan ground clearance yang tinggi
dan bagasi yang luas dapat menjadi pilihan tepat. Sementara itu, LCGC bisa
menjadi pilihan ekonomis dan ramah lingkungan untuk penggunaan sehari-hari.
3. Pertimbangkan Durabilitas
Jangka Panjang
Pilih mobil dengan mesin
yang kuat dan tahan lama agar dapat digunakan dalam jangka panjang. Pastikan
suku cadangnya mudah ditemukan. Jika memilih mobil bekas, perhatikan jumlah
kilometer yang sudah ditempuh dan riwayat servis dari pemilik sebelumnya.
4. Perhatikan Fitur dan
Teknologi Pendukung
Pilih mobil yang memiliki
fitur kenyamanan dan keamanan yang baik, seperti sistem infotainment
terintegrasi, ABS, ACC, ESP, dan BSM. Fitur-fitur ini penting untuk
meningkatkan kenyamanan dan keamanan berkendara.
5. Sesuaikan dengan
Kebutuhan Keluarga
Jika mobil akan digunakan
bersama orang tua, pilih mobil yang mudah dikendarai dan memiliki fitur yang
ramah bagi orang tua, seperti interior yang sederhana dan sistem rem tangan
yang mudah dioperasikan. Lakukan test-drive untuk memastikan mobil memenuhi
kebutuhan Anda.
6. Pilih Mobil yang
Mencerminkan Nilai Personal
Gen Z sangat peduli terhadap
aspek ramah lingkungan, sehingga mobil listrik menjadi pilihan yang tepat.
Mobil listrik tidak menghasilkan emisi dan menggunakan energi bersih, yang
membantu mengurangi polusi udara dan ketergantungan pada bahan bakar fosil.
Hankook iON, yang dirancang
khusus untuk mobil listrik, menawarkan performa unggul dengan bahan baku yang
ramah lingkungan dan teknologi inovatif yang mampu mengurangi kebisingan kabin,
memperpanjang usia ban, dan meningkatkan efisiensi bahan bakar.
Apriyanto Yuwono, National
Sales Manager PCR PT. Hankook Tire Sales Indonesia, menjelaskan bahwa pemilihan
ban yang tepat sangat penting, terutama bagi Gen Z yang mengutamakan inovasi
dan kenyamanan berkendara.
“Ban yang berkualitas dapat
mempengaruhi akselerasi, pengereman, dan kenyamanan berkendara, serta
mengurangi biaya penggantian yang rutin,” ujarnya.
Hankook Ventus Prime 4 |
Ia menambahkan, Hankook Tire
menyediakan berbagai pilihan ban yang sesuai untuk setiap jenis kendaraan,
seperti Hankook Ventus Prime 4 untuk Crossover, Hatchback, dan City Car, serta
Dynapro HPX untuk SUV, dan Kinergy Eco 2 untuk LCGC. Khusus untuk mobil
listrik, Hankook iON menjadi pilihan eksklusif dengan performa dan efisiensi
yang optimal.
“Sebagai bagian dari komitmen Hankook Tire Indonesia dalam mendukung kenyamanan dan keamanan berkendara, layanan after-sales untuk konsultasi dan pemilihan ban tersedia di seluruh gerai resmi Hankook Master di Indonesia,” tutup Apriyanto Yuwono. (***)