Ayah Azahra Adelia: Terimakasih Pak Ridho Ficardo

BANDARLAMPUNG, katalampung.com - Mendengar ada masyarakat yang membutuhkan bantuan, Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo langsung turun tangan. Melalui Direktur RSUDAM, Ridho meminta untuk memberikan penanganan cepat kepada Azahra Adelia (5 tahun). anak pertama dari pasangan suami-istri Ade Mukhson Alimi dan Marlia ini menderita Hidrosefalus sejak usia enam bulan.

Ayah Azahra Adelia: Terimakasih Pak Ridho Ficardo

Ali Zubaidi, Direktur RSUDAM mengatakan kondisi Azahra sudah membaik dan sudah diizinkan pulaang. Bahkan, kepulangan Azahra ke kampunh halamannnya di Desa Ulas Rengas, Kecamatan Abung Tinggi, Kabupaten Lampung Utara diurus oleh pihak rumah sakit. Azahra pulang dengan diantar mobil ambulan milik rumah sakit.

Ade Mukhson Alimi, ayah Azahra tidak hentinya mengucapkan syukur dan terimakasih atas pertolongan yang diberikan kepada keluarganya. Paling khusus anaknya yang sedang sakit.

"Sudah lima bulan anak saya di rumah sakit. Saya nunggu, saya berdoa terus. Do'a saya dijawab dengan perintah langsung gubernur Lampung kepada pihak rumah sakit untuk menangani anak saya dengan cepat. Saya bersyukur sekarang sudah bisa pulang," ujarnya. (rls)
Diberdayakan oleh Blogger.