Warga Gedung Aji Lama Atusias Persiapkan Kedatangan Ridho Ficardo

TULANG BAWANG, katalampung.com - Warga Gedung Aji Lama, Tulang Bawang, gotong Royong pasang atribut Ridho, Jum’at, 3 November 2017. Pemasangan atribut ini dikarenakan Sabtu malam Minggu (4/11) seribuan warga Gedung Aji Lama, Tulang Bawang, akan menggelar silaturahmi dengan M. Ridho Ficardo selaku Bakal Calon Gubernur.

Warga Gedung Aji Lama Atusias Persiapkan Kedatangan Ridho Ficardo


Silaturahmi antar warga ini direncanakan akan diikuti banyak golongan. Diantaranya petani, pedagang kecil, persaudaraan setia hati teratai dan lain lain. Ini menjadi tradisi khusus bagi warga sekitar dalam menyukuri kehidupan.

"Kebetulan ada salah satu Tim Pemenangan Pak Ridho yang bisa men-support acara ini. Syukur-syukur Pak Ridho juga bisa hadir dalam acara ini," ujar Supri salah satu perwakilan warga.

Sementara itu, Agus yang menjadi perwakilan tim Ridho mengamini apa yang disampaikan Supri. Bahwa syukur nikmat terpenting dalam kehidupan adalah bisa bersilaturahmi dengan sesama.

"Ini menjadi penting bagi warga Gedung Aji Lama dan Tim Pak Ridho bisa saling mengenal dan bisa merasakan apa yang menjadi keluhan dari warga Gedung Aji Lama ini. Kedepan kita akan terus berkomunikasi dan berkoordinasi secara intensif dalam upaya membangub kebaikan bagi lingkungan dan warga disini," ujar Agus yang juga sebagai Ketua Komunitas Bediler Lampung ini. (**)
Diberdayakan oleh Blogger.