Begal Kembali Beraksi di Jalan Lintas Timur Lampung Tengah

KATALAMPUNG.COM - Aksi Begal dengan menggunakan senjata api (senpi) kembali terjadi di Lampung, kali ini di Jalan Lintas Timur Kampung Gunung Batin, Kecamatan Terusannunyai, Lampung Tengah, Rabu (20/06/2018) sekitar pukul 16:00 WIB.


Begal Kembali Beraksi di Jalan Lintas Timur Lampung Tengah
Foto: Kendaraan Milik Korban yang Dibegal


Pristiwa pembegalan itu di alami Ahmad Kusnan (50), warga Kecamatan Kotabumi, Lampung Utara yang mengalami kerugian berupa satu unit sepeda motor jenis Honda Beat BE-4018-JM warna biru setelah Kendaraan korban dirampas oleh dua orang  yang belum dketahui identitasnya.

Dari keterangan korban, sebelum kejadian dia bersama keluarganya baru pulang dari Unit VI, Menggala, dalam rangka momen silaturahmi Hari Raya Idul Fitri di tempat saudaranya. 

Saat pulang dari Menggala menuju Kotabumi, tiba di Jalan Lintas Timur Terusanunyai, Lampung Tengah, korban dipepet dua orang tidak dikenal dengan menggunakan motor.

Tanpa basa basi, salah satu pelaku langsung menendang korban, Setelah terjatuh  pelaku langsung merampas kunci kontak sepeda motor korban, sementara salah satu pelaku lainnya menodong korban dengan senjata api.

"Karena saya takut ditembak, saya diam saja. Kemudian, tersangka membawa sepeda motor saya ke arah selatan," kata Ahmad.

Usai peristiwa itu, korban langsung melapor ke Polsek Terusannyunyai, Lampung Tengah. Sejauh ini, aparat kepolisian masih memburu tersangka begal yang membawa senjata api tersebut. Ahmad sendiri berharap pelaku dapat segera di tangkap.
Diberdayakan oleh Blogger.