Ridho Ficardo Buka Puasa Bersama Masyarakat Bumi Nabung Ilir
Dalam kegiatan yang turut
dihadiri oleh Aliansi Masyarakat Cinta Damai (Almacida) tersebut. M.Ridho
Ficardo didapuk untuk menjadi dewan pembina Almacida Lampung.
Barozi, Ketua Umum
Almacida Lampung menyatakan, diangkatnya M.Ridho Ficardo sebagai Dewan Pembina
Almacida, sekaligus mengukuhkan dukungan Almacida terhadap paslon nomor urut
satu dalam Pilgub Lampung 27 juni mendatang.
"Alhamdulillah Pak
Ridho bersedia untuk menjadi dewan pembina Almacida Lampung. Oleh karenanya
kami Almacida siap berjuang bersama-sama beliau dalam membangun Provinsi Lampung
yang kita cintai ini," paparnya.
Sementara itu M.Ridho
Ficardo menyatakan sangat berterimakasih atas kepercayaan dan dukungan yang
diberikan oleh Almacida dan dukungan masyarakat Bumi Nabung.
"Provinsi Lampung
selama 3 tahun berturut-turut memperoleh penghargaan terbaik nasional
penanganan konflik sosial, salah satunya tentu berkat peran serta dari
masyarakat sekalian dan Almacida, namanya saja sudah Aliansi Masyarakat Cinta
Damai," ujar Ridho.
Dalam kesempatan tersebut
Ridho Ficardo juga memaparkan segenap capaian pembangunan di Provinsi Lampung.
Salah satunya adalah ruas jalan Rumbia.
"Alhamdulillah
infrastruktur jalan diberbagai daerah sudah banyak yang di perbaiki, seperti di
Suoh, di Mesuji, juga ruas jalan Rumbia walaupun baru sebagian, Insya Allah ke depan
akan kita sambung, kita perbaiki semuanya sampai mulus," papar Ridho.
Selain bersilaturahmi dan
buka puasa bersama, Ridho Ficardo juga melakukan shalat taraweh berjamaah
bersama masyarakat setempat.