Di Lampung Timur, PBB dan PKPI Dipastikan Hanya Menjadi Penonton Pada Pileg 2019

KATALAMPUNG.COM - Partai Bulan Bintang (PBB) dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) dipastikan hanya menjadi penonton saja pada pileg 2019 mendatang.


Di Lampung Timur, PBB dan PKPI Dipastikan Hanya Menjadi Penonton Pada Pileg 2019


Pasalnya, kedua parpol ini tidak mendaftarkan Bacalegnya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Timur, kemarin.

Komisioner KPU Lamtim M.Teguh mengatakan, semenjak dibukanya pendaftaran Bacaleg hingga pada hari penutupan pendaftaran. Ada dua partai politik yang ada di Lampung Timur yang tidak mendaftar Bacalegnya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Timur, yaitu Partai Bulan Bintang (PBB) dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI). Dua partai ini dipastikan tidak bisa mengikuti pesta demokrasi pada pileg 2019 mendatang.

"Sampai pada pukul 00:00 tadi malam, kami telah menerima pendaftaran bacaleg dari partai politik yang ada di kabupaten Lampung Timur sebanyak 508 Bacaleg yang tersebar di tujuh dapil yang ada.
Semua berkasnya pendaftaran ini akan kita koreksi dan apa saja yang telah memenuhi syarat," ujarnya, Rabu (18/07/2018).

Untuk pencalonan itu ada beberapa syarat yang harus dipenuhi misalnya, syarat kesehatan dari rumah sakit dan rekomendasi dari rumah sakit jiwa serta membuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).(Jhoni)
Diberdayakan oleh Blogger.