ACT Lampung–IBI Darmajaya Dukungan Psikososial Anak-Anak Penyintas Banjir Pekon Umbar Kelumbayan


KATALAMPUNG.COM - Jum’at pagi (16/11) relawan ACT Lampung dan IBI Darmajaya berangkat menuju titik terdampak banjir Pekon Umbar Kecamatan Kelumbayan Kabupaten Tanggamus.


ACT Lampung–IBI Darmajaya Dukungan Psikososial Anak-Anak Penyintas Banjir Pekon Umbar Kelumbayan


Mendekati titik tujuan, terlihat bekas longsoran tanah di Pekon Batu Patah Kelumbayan Barat. Sebuah alat berat berjaga di lokasi. Masyarakat bersemangat menata batu penahan bukit.

Tim harus menerjang arus Sungai Umbar untuk membawa logistik ke Posko Kemanusiaan dan Dapur Umum di Dusun Lubuk Kejung, Boloran Tupak, Sabar Menanti dan Tanjung Iman.

Menurut Mahmudin, relawan driver, rumah batako miliknya tidak terkena banjir karena berada diatas bukit, namun nahas dua kali longsor merusak bagian kamar dan dapur. Saat kejadian dirinya sudah keluar rumah. 

Mahmudin sudah beberapa hari ini membawa mobil pick up untuk distribusi logistik.

“Rumah kena longsor bagian kamar. Masih diperbaiki kena longsor lagi bagian dapur.  Masyarakat disini mayoritas muslim, Lubuk Kejung artinya air yang dalam dan panjang. Disini lokasinya tepat ditepi sungai, jadi potensi banjir setahun bisa dua tiga kali, kemarin banjir terparah,” jelasnya sembari mengemudi.

Relawan tiba di dusun Lubuk Kejung dimana sudah berdiri Dapur Umum. Di Lubuk Kejung kerusakan bangunan terlihat sangat parah. Tepat di tepi sungai papan berserakan bercampur dengan perabot rumah.

Sebagian perabot sudah terseret banjir ke arah hilir sungai. Bahkan menurut penuturan warga, perabotan tak lagi tampak di pantai. Air bah tersebut membawa perabotan dan pepohonan ke tengah laut.

Di Posko Kemanusiaan Lubuk Kejung puluhan anak-anak sudah bersiap menyambut relawan ACT–IBI Darmajaya. Keceriaan tampak ketika relawan memindahkan perlengkapan sekolah. Anak-anak antusias ikut menggelar karpet dan menata meja belajar.

Relawan ACT Lampung-IBI Darmajaya Diana Rika Herdianto mengajak anak-anak menyanyikan lagu di sini senang, di sana senang sambil bertepuk tangan.

“Aku mau jadi pemimpin desa ini, aku mau belajar lebih giat pakai meja belajar ini, aku mau jadi mahasiswa,” ucap Adik Anis.

Adik Anis saat ini menempuh Sekolah PAUD tak jauh dari posko kemanusiaan. Mengawali keceriaan dengan membacakan surat Al-Iklas dengan lancar. Saat ini ibunya sedang berada dirumah neneknya.

Rumahnya terkena banjir namun sekolahanya tidak. Anis memilih buku Juz Amma dan meja belajar untuk dipakai belajar. Anis saat ditemui mengenakan baju pink sangat bahagia belajar siang itu. Kejadian banjir tak membuatnya begitu murung.

Adik Siti Samsiah sedang sekolah di PAUD Ridho, didampingi Ibunya Rika Mayasari yang sedang mengandung anak kedua.

Melihat rumah-rumah terkena banjir sangat sedih, terlebih rumah neneknya ikut terseret air. Rumah yang terletak tepat diseberang Posko itu nyaris tak tersisa.

Perjalanan berikutnya di dusun paling ujung yakni Tanjung Iman.

Ibu Sartinah sangat beruntung malam itu. Rumahnya berada didataran tinggi tidak tergenang air, namun kesedihan yang mendalam melihat rumah tetangganya terseret banjir. Terlebih jembatan yang baru saja dibangun harus runtuh tersapu arus.

“Pas banjir nggak tahu, paginya baru tau ada puluhan rumah terseret banjir. Alhamdulillah tidak terkena banjir namun tetap khawatir longsor karena posisi dirumah diatas bukit,” Ucapnya sambil mengendong anaknya berumur tiga bulan.

Ketua RT 06 Tanjung Iman Sarnan mengatakan diwilayahnya terdapat 15 rumah yang terkena dampak banjir. Mayoritas harus kehilangan perabotan rumah. Sedangkan rumah yang habis terseret banjir sebanyak 3 rumah.

Untuk itu dirinya menginisiasi Dapur Umum yang melayani kebutuhan konsumsi warganya. Dapur Umum tersebut memberdayakan warga sekitar untuk bergotong royong memasak hidangan.

“Harapanya segera mendapatkan bantuan untuk renovasi rumah yang terkena banjir, saat ini warga terus bergotong royong merapihkan papan-papan rumah,” ucapnya.

Kepala Cabang ACT Lampung Dian Eka Darma Wahyuni sangat bangga terhadap relawan yang mau menembus Pekon Umbar Kelumbayan. Rute yang dilalui sangat sulit.

Pengiriman bantuan logistik berupa perlengkapan masak, perlengkapan kebersihan diri dan sembako diharapkan dapat meringankan beban penderitaan masyarakat terdampak banjir.

“Terimakasih untuk semua pihak yang telah membantu terutama IBI Darmajaya. Kedepan masyarakat Lampung harus bisa membangun minimal satu rumah di Kelumbayan, ayo terus bergandeng tangan untuk penanganan banjir ini,” ucapnya.(rls/act/dde)
Diberdayakan oleh Blogger.