Hashim dan Zulkifli Hasan Sapa Pendukung Prabowo-Sandi di Bandarlampung


KATALAMPUNG.COM - Tidak hadirnya Prabowo Subianto di wilayah Lampung tak menyurutkan semangat para simpatisan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 02 untuk mengikuti kegiatan kampanye dibeberapa wilayah setempat.

Hashim dan Zulkifli Hasan Sapa Pendukung Prabowo-Sandi di Bandarlampung

Buktinya, kegiatan kampanye di wilayah Pringsewu pada Selasa (19-3), Metro (Rabu 20-3), Lampung Utara (Kamis 21-3) dan Bandarlampung (Jumat 22-3) berlangsung meriah.

Khusus di Kota Bandarlampung, Hashim Djojohadikusumo selaku adik kandung Prabowo Subianto hadir bersama Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, menyapa para simpatisan capres-cawapres 02.

Dalam sambutannya, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) itu menyampaikan salam dan pesan dari Prabowo untuk segenap masyarakat Lampung.

"Pak Prabowo menyampaikan permohonan maaf, tidak bisa hadir di Lampung. Tadi beliau titip pesan, bahwa Prabowo dan Sandi berjanji siap meringankan beban hidup ibu bapak semuanya," jelasnya saat di lokasi kampanye, Lapangan PKOR Way Halim, Bandarlampung, Jumat (22/03/2018)

Menurut Hashim, jika terpilih sebagai Presiden dan Wakil, Prabowo-Sandi siap menciptakan banyak lapangan pekerjaan di wilayah Lampung.

"Pak Prabowo akan ciptakan lapangan kerja untuk masyarakat lokal, bukan hanya untuk tenaga kerja asing (TKA), itu adalah janji sakti dan suci Prabowo-Sandi untuk seluruh rakyat," ucapnya.

Terakhir, sambung dia, pesan Prabowo agar seluruh rakyat yang cinta demokrasi bersih untuk bersama menjaga tempat pemungutan suara (TPS) nya masing-masing.

"Jangan sampai ada suara dicuri, diambil dan dihilangkan di tiap-tiap TPS," pesannya.

Sementara, Zulkifli Hasan mengajak masyarakat untuk tidak salah dalam menyalurkan hak suaranya pada Pemilu 17 April 2019.

“Pemilu ini adalah soal kita semua. Jadi kalau hari ini masih banyak yang merasa susah cari kerja sehingga ekonominya susah, ada harapan kosong dua di pemilu ini,” katanya.

Kegiatan kampanye tersebut dimeriahkan dengan penampilan Sabyan Gambus.

Reporter: Cholik
Diberdayakan oleh Blogger.