Pasca Gempa, Basarnas Lampung Tingkatkan Kewaspadaan


KATALAMPUNG.COM - Gempa sebesar 7,4 SR yang terjadi di Banten pada pukul 19.03 WIB mengakibatkan beberapa daerah terkena dampaknya. Sebelumnya, Kepala BMKG menyatakan adanya peringatan dini Tsunami di beberapa daerah yaitu Banten, Lampung hingga ke Bengkulu. Namun, peringatan Tsunami tersebut telah dicabut oleh pihak BMKG.


Pasca terjadinya gempa, Basarnas Lampung meningkatkan kesiapsiagaan baik dari personil maupun alut.

Kepala Kantor Pencarian Lampung Jumaril, meminta kepada seluruh rescuer Lampung segera merapat ke kantor dan mempersiapan alut agar siap apabila terjadi keadaan yangg sifatnya emergency.

“Selain itu untuk Personil yang berada di Pos SAR Lampung Selatan dan Pos SAR Tanggamus untuk melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk memantau situasi yg ter-update,” jelas Jumaril.(***)

Diberdayakan oleh Blogger.