Khataman Santri, Ponpes Aswaja Nurul Huda Santuni Anak Yatim

BANDARLAMPUNG, katalampung.com - Kegiatan Tasyakuran Khotmil Qur’an dan santunan anak yatim diselenggarakan oleh Pondok Pesantren (Ponpes) Aswaja Nurul Huda di Kelurahan Pinang Jaya, Kemiling, Bandarlampung, Minggu (15/10/2017). Kegiatan Pondok Pesantren Pimpinan Ustad Nurisman ini diikuti oleh sekitar 700-an jema’ah yang terdiri dari seluruh santri Ponpes Aswaja Nurul Huda, wali santri, dan masyarakat disekitar Ponpes.  
Khataman Santri, Ponpes Aswaja Nurul Huda Santun Anak Yatim
Foto: Mashudi (berbaju putih) bersama Ustad Nurisman dan Santri Ponpes Aswaja Nurul Huda

Menurut Ustad Nurisman, kegiatan rutin tahunan yang diadakan Ponpes Aswaja Nurul Huda adalah dalam rangka khataman atas santri yg telah mengkhatamkan Al Qur'an.

“Ponpes Aswaja Nurul Huda adalah salah satu Ponpes yang menyelenggarakan kegiatannya bagi santri yang terdiri dari masyarakat sekitar. Ponpes ini sudah berdiri sejak tahun 2010. Dengan jumlah santri  sekitar 70 orang,” ujar Ustad Nurisman.

Mashudi, SE., selaku Tokoh Masyarakat Kemiling saat menghadiri acara Tasyakuran Khotmil Qur’an tersebut menilai, acara rutin seperti itu harus senantiasa di lestarikan dalam rangka pembinaan mental dan spiritual generasi muda, serta mencetak generasi yang Qurnani dimasa yang akan datang.

“Kita selaku masyarakat Kemiling mendukung acara seperti ini, apalagi kepedulian pondok ini terhadap anak yatim. Jadi tidak hanya sekedar mendidik para santrinya tentang nilai keagamaan dan akhlak, tetapi Ponpes Aswaja Nurul Huda juga peduli kepada anak yatim. Itu wujud sumbangsih mereka dengan adanya Pondok ini,” ujar Mashudi.(gsu)
Diberdayakan oleh Blogger.