Sedekah Makan Ridho Allah di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way kandis

BANDARLAMPUNG, katalampung.com – Geliat bersedekah di Kota Bandarlampung begitu mengagumkan. Beragam komunitas berdiri dan dengan ikhlas berbagi kepada sesama. Mulai dari Komunitas Sedekah Nasi Bungukus Mardhatillah, Komunitas Sedekah Nasi Bungkus Mitra Gojek, Sedekah Nasi Bungkus PI ISEI Lampung dan lebih menasional lagi Rumah Singgah Sedekah Rombongan.

Sedekah Makan Ridho Allah di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way kandis

Bukan maksud hati riya atau pamer, tetapi publikasi virus sedekah ini sebagai bentuk pertanggungjawaban atas apa yang telah diberikan para donatur. Selain itu juga, sebagai sarana informasi bagi mereka yang membutuhkan. Baik dari sisi yang ingin bersedekah, maupun dari sisi yang membutuhkan sedekah.

Selain yang disebutkan diatas, di Bandarlampung ada juga Komunitas Sedekah Makan Ridho Allah. Mereka merupakan komunitas ibu-ibu pengajian yang bergabung bersama memberikan sarapan pagi gratis. Komunitas ini mendirikan tenda di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way Kandis, Bandarlampung.

Diah Mayanda, selaku Koordinator Sedekah Makan Ridho Allah, kepada katalampung.com, Kamis (30/11) menerangkan, dirinya bersama volunteer lainnya berkomitmen untuk berbagi nasi gratis ini kepada saudara-saudara yang memang membutuhkan.

“Dari awal kita buka warung sedekah makan gratis ini panduannya Al Qur’an Surat Al Maun ayat 1-3, anjurannya untuk mendorong teman-teman memberi makan orang miskin. Dan yang kami harapkan hanya pahala dan berkah dari Allah. Sesuai QS. Al Hadid ayat 11,” kata Diah.

Komunitas Sedekah Makan  Ridho Allah, kata Diah, juga membuka diri untuk pihak-pihak yang ingin berkontribusi memberikan donasi. Selain itu, dia juga berharap agar masyarakat dapat memberikan informasi bagi orang-orang yang membutuhkan untuk berkunjung ke lokasi untuk mendapatkan sedekah makan.

“Kegiatan sedekah makan gratis kita berlokasi di pelataran parkir Pasar Mandiri Way Kandis. Insya Allah kegiatan ini akan terus berlangsung tanpa batas waktu,” ujarnya.

“Semoga dengan diadakannya kegiatan ini, kita bisa membantu orang-orang sekitar yang benar-benar butuh sarapan pagi gratis. Dan juga membantu teman-teman yang punya kelebihan rezeki untuk bersama-sama berbagi,” harap Diah Mayanda.

Berikut suasana Sedekah Makan Ridho Allah di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way Kandis:
Sedekah Makan Ridho Allah di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way kandis

Sedekah Makan Ridho Allah di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way kandis

Sedekah Makan Ridho Allah di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way kandis

Sedekah Makan Ridho Allah di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way kandis

Sedekah Makan Ridho Allah di Pelataran Parkir Pasar Mandiri Way kandis

Dilaporkan Oleh: Guntur Subing
Diberdayakan oleh Blogger.