Program Lampung Terang Berhasil, Gubernur Ridho Terimakasih PLN

KATALAMPUNG.COM - Program Lampung Terang 2019 adalah program yang di canangkan oleh Gubernur M.Ridho Ficardo bekerjasama dengan PLN distribusi Lampung untuk mengalirkan listrik kedesa-desa terisolir dan belum tersentuh aliran listrik.


Program Lampung Terang Berhasil, Gubernur Ridho Terimakasih PLN


Berbagai upaya dilakukan, dari mulai membuka jalur untuk pemasangan tiang, membangun pembangkit listrik tenaga surya, hingga membuat saluran kabel bawah laut untuk mengalirkan listrik ke pulau pahawang dan pulau pisang.

General Manager PLN Distribusi Lampung Julita Indah saat menerima kunjungan Gubernur M.Ridho Ficardo di Kantor PLN Distribusi Lampung, senin (25/6) siang menyatakan, dari 2.640 desa yang ada di Lampung, saat ini hanya tersisa 113 desa yang sedang dalam proses pembangunan, agar pada tahun 2019, seluruh desa 100% dapat teraliri listrik.

Adapun menurut Gubernur M.Ridho Ficardo, Listrik sangat penting untuk pembangunan, terutama pembangunan sumber daya manusia di sektor pendidikan.

"Rasanya kalau belum ada listrik itu belum merdeka. Meski jalan belum diaspal, kalau ada listrik anak-anak bisa belajar. Tapi jalan diaspal setebal apapun kalau tidak ada listrik rasanya belum merdeka. Ya bagaimana mau belajar kalau gelap gulita," tegas Ridho.

Oleh karena itu, keberhasilan Pemprov dan PLN dalam menyediakan penerangan merupakan suatu pencapaian tersendiri dan patut kita apresiasi.

"Kemarin semasa kampanye, saya banyak berkeliling menemui masyarat. Banyak masyarakat menyampaikan ucapan terimakasih kepada saya desanya sudah teraliri listrik, oleh karenanya saya ingin berterimakasih kepada PLN yang telah bekerja keras dan profesional dalam mewujudkan program Lampung Terang 2019," katanya

Oleh karena itu Gubernur Ridho Ficardo berencana membuat surat tertulis ucapan teromakasih yang ditujukan kepada Dirut PLN Pusat, yang menyatakan bahwa PLN Lampung sudah bekerja dengan sangat baik dan bersinergi dengan pemerintah daerah Lampung dalam mensejahterakan masyarakat

M.Ridho Ficardo juga menyatakan jika PLN Distribusi Lampung membutuhkan dukungan dari pemerintah Lampung, maka selaku Gubernur, Ridho Ficardo siap memberi dukungan.

"Jika dalam membangun PLN mungkin merasa sendiri, hari ini saya tegaskan kembali, bahwa keberhasilan PLN adalah keberhasilan kita bersama, oleh karenanya Pemprov Lampung siap bersinergi dalam pembangunan. Jika PLN membutuhkan dukungan, maka saya siap berada di belakang kalian, disamping kalian, bahkan didepan kalian jika dibutuhkan," tegas Ridho.
Diberdayakan oleh Blogger.