Tiga Relawan ACT-MRI Lampung Distribusikan Logistik di Palu

KATALAMPUNG.COM – Tiga relawan ACT-MRI Lampung telah tiba di Palu. Mereka akan menjalankan tugas sebagai spesialis rescue. Adalah Sunu Purwanto, Eko Setiawan dan Umar Naim, mereka akan menyalurkan logistik dari Posko ACT di Palu ke wilayah lainnya.


Tiga Relawan ACT-MRI Lampung Distribusikan Logistik di Palu


Sunu Purwanto selaku Koordinator Relawan mengatakan, timnya memprioritaskan pada kegiatan pendistribusian logistik bantuan ke wilayah disekitar Kota Palu. Selain itu akan mendirikan sub posko dibeberapa titik.

Hal ini untuk memudahkan koordinasi pendistribusian logistik dikemudian hari. Posko tersebut akan melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan medis maupun dapur umum.

Beberapa logistik yang dibutuhkan pengungsi diantaranya air minum, bahan bakar, sembako, perlengkapan medis dan lainya.

Dalam pendistribusian tersebut terdapat beberapa kendala diantaranya masih terdapat akses jalan yang belum bisa dilalui kendaraan roda empat, terbatasnya bahan bakar dan jumlah kendaraan.

"Alhamdulillah kami sampai Kota Palu.  Saat ini relawan fokus pada pendistribusian logistik, assesment pembukaan sub posko dan menggerakan personalia kerja, kami berharap masyarakat Indonesia dan Lampung pada khususnya terus mengirimkan bantuan terbaiknya" ujarnya.(act/dde)
Diberdayakan oleh Blogger.