Youth Music Festival 2018 Ajak Pemuda Lampung Peduli Palu Donggala


KATALAMPUNG.COM - Komunitas Pemuda Peduli Lampung menggelar Youth Music Festival 2018 pada 13-14 Oktober 2018 di Taman Gajah Enggal kota Bandar Lampung.


Youth Music Festival 2018 Ajak Pemuda Lampung Peduli Palu Donggala


Acara tersebut berkolaborasi dengan beberapa komunitas lain diantaranya BK Voice, Rumah Film KPI UIN RIL, Putri Hijab Kota Bandar lampung, Perma karwa, Ihik Band, Large Family Accoustic dan ACT Lampung.

Dengan mengusung tema “Dengan musik kita berbagi, dengan hati kita peduli”, masing-masing komunitas menampilkan akustik, paduan suara dan musikalisasi puisi.

Selain itu mengajak pengunjung Taman Gajah Enggal untuk menyisihkan sebagian rejekinya untuk saudara-saudara terdampak gempa di Palu dan Donggala.

Menurut Bendahara Pemuda Peduli Lampung Wenny Shofura Priliana kegiatan tersebut sebagai wadah menuangkan hobi dan kemampuan anak muda di Lampung.

Tanggapan positif juga hadir dari pengunjung Taman Gajah. Bahkan banyak pengunjung yang ikut menyumbangkan lagu.

“Pengunjung senang, abis masukin donasi terus ikut nyanyi. Banyak cara untuk membantu saudara-saudara di Palu dan Donggala, salah satunya Festival Music ini, acara ini tidak akan berjalan tanpa dukungan dari Denfin's Band, Yayasan Peduli Kasih KNDJH dan ACT Lampung” ucapnya.

Masih menurutnya kegiatan sosial ini akan terus berlanjut, pekan ini anggota PPL akan berkeliling ke pasar-pasar untuk menggalang donasi sambil membawakan lagu hits Indonesia.

Target pasar yang akan disambangi adalah Pasar Bambu Kuning, Pasar Tengah, Pasar Bawah dan Pasar Tugu.

“Kami terus bergerak, anak muda harus bermanfaat untuk bangsa dan negara. Mudah-mudahan banyak komunitas yang mau gabung di penggalangan ini,” jelas mahasiswi semester akhir di salah satu kampus ternama di Lampung.(rls/act)
Diberdayakan oleh Blogger.