Bupati Loekman Apresiasi Terbentuknya Forum Silaturahmi Muli Meghanai (FSMM) Lampung Tengah
Hal tersebut disampaikan oleh Bupati saat digelarnya Halal Bihalal Forum Silaturahmi Muli Meghanai (FSMM) Lampung Tengah, Minggu (30/6). Halal Bihalal sekaligus pengukuhan forum tersebut dihadiri oleh 600-an lebih pemuda pemudi Lampung Tengah, Kasat Binmas mewakili Kapolres Lampung Tengah, Jajaran Muspida Lampung Tengah, Tokoh masyarakat dan Muli Meghanai dari Lampung Utara dan Pesawaran.
"Saya berharap kedepan kalian lebih eksis dan dapat bersinergi dengan Pemda Lampung Tengah sehingga pembangunan Lampung Tengah dapat juga disupport baik melalui pemikiran maupun tindakan," ujar Loekman
Ia menilai, FSMM dapat menjadi contoh bagi pemuda lainnya. "Jadilah pemuda dengan banyak karya, Jangan mau kalah dengan kami yang tua-tua ini. Saya dukung habis kalian selagi baik bagi pembangunan Lampung Tengah," kata Loekman.
Sementara, M. Arif selaku Ketua Pelaksana Kegiatan mengatakan, acara yang mengusung tema "Jejamo Seandanan, Gham Setumbukan Semahapan, Bangkit Bangun Persatuan", ini digelar dalam rangka untuk merajut dan mempererat tali silaturahmi muda-mudi antar kampung di Lampung Tengah.
Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Forum Silaturahmi Muli Meghanai (FSMM) Lampung Tengah Rosim Nyerupa. Dirinya berharap para pemuda yang tergabung dalam FSMM dapat membawa nilai positif bagi pemuda Lampung, khususnya di Lampung Tengah.
"Kita berharap melalui forum ini dapat memberikan sumbangsih terhadap pembangunan Lampung Tengah. Khususnya di bidang pendidikan, pariwisata dan kebudayaan. Kita harus jadi lokomotif bagi penggerak persatuan pemuda Lampung Tengah," pungkas Rosim.
Acara berlangsung meriah dengan penampilan Seni Budaya Lampung yang dipersembahkan oleh pemuda pemudi Lampung Tengah seperti Gitar Tunggal dan Ringget.(***)