Ekspos Data Indikator Strategis BPS: Persentase Penduduk Miskin Mesuji, Terendah se-Provinsi Lampung

KATALAMPUNG.COM - Rilis Angka Kemiskinan Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Mesuji menyebutkan persentase penduduk Miskin di Kabupaten Mesuji tercatat sebanyak 7,33%. Hal tersebut terungkap pada kegiatan ekspos data Indikator Strategis sekaligus launching Publikasi Mesuji dalam Angka Tahun 2021 di Aula pemda Mesuji, Rabu (7/4/2021). 

Ekspos Data Indikator Strategis BPS: Persentase Penduduk Miskin Mesuji, Terendah se-Provinsi Lampung


Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Syamsudin mengatakan, persentase kemiskinan di Kabupaten Mesuji merupakan yang terendah di Provinsi Lampung, adapun indikator kemiskinan tersebut merupakan hasil kegiatan Survey Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Maret 2020. Untuk itu, dia meminta kepada seluruh stakeholder di Kabupaten Mesuji untuk menjaga dan mengawal capaian tersebut.

Untuk diketahui, Indikator angka kemiskinan merupakan satu dari beberapa angka indikator yang disampaikan, antara lain angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM), angka pertumbuhan ekonomi (PDRB) dan rilis jumlah penduduk hasil pendataan Sensus 2020 serta publikasi Mesuji dalam Angka 2021.

Selain itu, Syamsudin juga menegaskan peran penting data sebagai “guidance” dalam melakukan perencanaan dan evaluasi pembangunan daerah. “Para Satuan Perangkat Daerah harus bisa memahami makna di balik angka dalam indikator strategis yang dihasilkan BPS,” tegasnya.

“Karena data yang akurat akan mendukung kegiatan perencanaan yang tepat sehingga nantinya akan berguna dalam melakukan pembangunan yang bermanfaat. Sukses tidaknya kegiatan statistik bergantung pada dukungan seluruh komponen pemerintah maupun masyarakat di daerah. Statistik merupakan potret kondisi masyarakat  yang  dituangkan  dalam bentuk  data  yang mampu memberi daya dukung terhadap percepatan pembangunan di daerah,” sambungnya.

Ekspos Data Indikator Strategis BPS: Persentase Penduduk Miskin Mesuji, Terendah se-Provinsi Lampung


Dalam kesempatan ini, Kepala BPS Kabupaten Mesuji Zulkifli, S.ST, M.M juga memberikan Penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Mesuji yang mendukung penuh kegiatan Sensus Penduduk 2020, sehingga capaian cakupan (coverage) jumlah penduduk yang tercatat pada Sensus penduduk 2020 menjadi yang terbaik di Provinsi Lampung. Penghargaan tersebut diterima oleh Sekretaris Daerah Mesuji.

Pada kegiatan ini pula, BPS Kabupaten Mesuji memberikan penghargaan BPS award kepada Instansi sumber data Publikasi Mesuji dalam angka 2021 dan pengguna data BPS Kabupaten Mesuji.

“Penghargaan ini diharapkan mampu menjadi pemicu semangat agar kerjasama yang terjalin BPS Kabupaten Mesuji dan Pemerintah Daerah Mesuji dapat terjalin lebih baik di tahun-tahun mendatang,” ujar Zulkifli.(**)
Diberdayakan oleh Blogger.