Rayakan Hari Kesehatan Seksual, DAMAR Sosialisasikan Pentingnya Menjaga Tubuh

KATALAMPUNG.COM – Rayakan Hari Kesehatan Seksual, Lembaga Advokasi Perempuan DAMAR memfokuskan pada penyadaran pada anak-anak muda tentang pentingnya menjaga tubuh mereka.


Rayakan Hari Kesehatan Seksual, DAMAR Sosialisasikan Pentingnya Menjaga Tubuh


"Jadi melalui perayaan Hari Kesehatan Seksual ini kita akan memberikan penyadaran tentang pentingnya pemenuhan hak seksualitas pada anak muda,” ujar Direktur Damar Sely Fitriani, usai diskusi kesehatan seksual, dance dan outbond di Camp 91, Bandarlampung, Ahad, 23 September 2018.

Baca Juga: DAMAR Ajak Remaja dan Jurnalis Rayakan Hari Kesehatan Seksual

Menurutnya, kesehatan seksual wajib untuk dijaga. Sebab para remaja merupakan generasi penerus bangsa.

"Selama ini pengetahuan kesadaran tentang tubuh dan seksualitas itu tidak banyak diberikan pengetahuan, baik ke perempuan muda dan remaja. Sehingga persoalan terkait seksualitas itu sangat tinggi," jelas Sely.

Ia menambahkan, pada tahun ini Damar memang memfokuskan kepada remaja. Dari hasil pengalaman Damar, saat ini dari klafikasi usia yang menjadi korban kekerasan adalah anak-anak remaja.

"Kemudian dari segi usia yang menjadi pelaku kekerasan seksual itu juga dari laki-laki remaja, jadi kalau kami lihat memang masih minimnya pengetahuan tentang bagaimana menjaga diri," paparnya.

Selain, diskusi tentang kesehatan seksual, Damar juga mengajak para remaja dan jurnalis yang hadir untuk ikut pada kegiatan dance dan outbond.

“Melalui dance dan outbond diharapkan mereka bisa membentuk solidaritas di antara mereka, agar membangun kesadaran bahwa berorganisasi itu penting. Karena mereka ini cikal bakal generasi penerus bangsa untuk ke depan," imbuhnya.

Sely menjelaskan, pihaknya sejauh ini terus melakukan penyidikan dan penyadaran kepada anak-anak muda. Disamping itu, selain melakukan penyadaran kepada para anak muda,  pihaknya juga bermitra dengan Pemerintah Desa dan tokoh-tokoh agama.

"Karena Pemerintah Desa dan tokoh agama ini selalu didatangi oleh masyarakat ketika ada permasalahan terkait dengan ini," jelasnya.

Diketahui, Lembaga Advokasi Perempuan dan Anak (Damar) Lampung melaksanakan kegiatan perayaan Hari Kesehatan Seksual sedunia bersama-sama dengan anak-anak muda dari 6 Kabupaten/Kota di Lampung.

“Agar remaja-remaja dari berbagai daerah seperti dari Bandar Lampung, Lampung Timur, Lampung Tengah, Kota Bumi, Lampung Selatan dan Tanggamus hari ini bisa menjadi penggerak di wilayah dan di komunitasnya," kata Sely.

Kegiatan yang difokuskan di Camp 91, Ahad, 23 September 2018 ini mengusung tema "Kesehatan Seksual Remaja dan Anak Muda, Berbagi Hak dan Tanggung Jawab".

Sely Fitriani mengatakan, untuk memperingati Hari Kesehatan Seksual sedunia di bulan September ini, Damar Lampung beserta tujuh organisasi yang lainnya se-Sumatera sedang mengkampanyekan pentingnya pemenuhan hak seksual.(tim/kl)
Diberdayakan oleh Blogger.