Sandiaga Uno dan ACT Lampung Galang Dana Korban Gempa dan Tsunami Palu-Donggala

KATALAMPUNG.COM Pengusaha Nasional sekaligus Calon Wakil Presiden Republik Indonesia Sandiaga Uno mendukung aksi kemanusiaan yang dilakukan ACT Lampung. Hal ini disampaikannya pada acara Kopi Demokrasi di Woodstair Cafe Bandar Lampung, Selasa, 09 Oktober 2018.


Sandiaga Uno dan ACT Lampung Galang Dana Korban Gempa dan Tsunami Palu-Donggala


Dalam kegiatan yang diikuti ribuan anak muda millenial dan emak-emak tersebut, Sandiaga Uno berpesan untuk terus meningkatkan geliat wirausaha UMKM.

Menurutnya Ekonomi dan peciptaan lapangan kerja didorong oleh anak-anak milenial yang bergabung di UMKM. Bahkan lebih dari 2/3 ekonomi kita ditopang bukan oleh industri besar tapi industri UMKM.

Selain itu dirinya mengajak untuk peduli terhadap korban gempa dan tsunami Palu, Donggala dan Lombok dengan mengajak peserta menyalurkan donasi terbaiknya melalui ACT Lampung.

Penggalangan donasi sendiri dilakukan oleh puluhan relawan yang tergabung dalam Mister Global Lampung. Penggalangan donasi mendapat sambutan positif dari peserta Kopi Demokrasi.

Sandiaga Uno sangat mendukung kegiatan kemanusiaan yang dilakukan ACT Lampung.

Dirinya mengaku terkesan dengan perjuangan tim ACT dalam membantu korban Gempa dan Tsunami di Palu dan Donggala. "Sandiaga bersama Palu-Donggala dan mendukung ACT. Aksi Cepat Tanggap, Luar Biasa," ucapnya sesaat sebelum bertolak ke Pasar Bambu Kuning Bandar Lampung.

Head of Marketing Communication Fajar Yusuf Dirgantara mengatakan sangat bangga dan berterimakasih kepada Sandiaga Uno sudah menyempatkan diri mengunjungi Lampung Tanoh Lada.

Meskipun beberapa kali sempat berubah jadwal, namun  lawatan tersebut dinilai sangat sukses.

Selain itu sangat mengapresiasi BPD HIPMI Lampung yang sudah memberi kesempatan ACT Lampung untuk menggerakan kedermawanan masyarakat Lampung, khususnya peserta Kopi Demokrasi.

"Penggalangan dana hari ini tidak lepas dari keterbukaan teman-teman HIPMI Lampung dan panitia Kopi Demokrasi, semoga dana yang terkumpul dapat membantu saudara-saudara di Palu dan Donggala", tutupnya.(***)

Baca Juga:
1. Sandiaga Uno Hipnotis Kaum Milenial dan Emak-Emak di Lampung
2. Sandiaga Uno: Kunci Sukses Ada Empat As
3. Ini Pesan Bang Sandi Untuk Para Pengusaha di Lampung
Diberdayakan oleh Blogger.